Assalamualaikum Wr. Wb.
Pada tau apa itu komputer, gadget, playstation, televisi ? pastinya kita semua udah tau dong, itu tuh kumpulan makhluk elektronik yang tujuan di buatnya untuk menghibur, mendukung pekerjaan dan membuat sebagian penggunanya tidak sadar bahwa kesehatan matanya berkurang. Nah bagi karyawan yang kerjanya selalu mantengin komputer atau laptop gak usah kuatir, karena disini saya akan menulis apa saja sih makanan yang dapat menjaga kesehatan mata
secara umum dan melindungi mata dari banyak masalah yang bisa
mengganggu indera penglihatan ini, seperti katarak, rabun, dan lain
sebagainya.
Ini dia nih makanan kesukaan kelinci yang dapat membantu mencegah kerusakan pada mata, karena setiap buah yang berwarna orange itu mengandung beta-carotene yang tergolong dalam tipe vitamin A yang membantu retina dan bagian mata yang lain agar berfungsi dengan baik. Ini juga lah salah satu alasan kenapa kita tidak pernah melihat kelinci memakai kacamata :D
Yang satu ini rasanya nano nano, tapi jangan sungkan untuk mengkonsumsi nya karena tomat memiliki kandungan vitamin C dan lycopene tinggi, yang mana keduanya merupakan nutrisi penting untuk kesehatan mata.
Ini biasanya kita temui di kartun Popeye, dimana dia akan kuat kalau dia mengkonsumsi nya. Tapi, kehebatan bayam bukan hanya itu karena bayam juga merupakan sayur sayuran yang mengandung vitamin A yang baik bagi mata.
Ikan yang biasa di sajikan mentah sama penduduk jepang ini ternyata kaya akan asam lemak omge-3 yang
mampu memelihara kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk mata.
Selain itu, salmon juga mengandung asam folat, vitamin A, vitamin D,
vitamin B6 dan vitamin B12.
Alpukat juga termasuk dalam daftar makanan yang menyehatkan mata, karena alpukat mengandung lutein yang sangat tinggi.Apa itu Lutein ? Lutein adalah
nutrisi penting untuk mencegah katarak dan degenrasi makula. Kandungan
lain yang terdapat pada alpukat adalah vitamin A, vitamin C, vitamin B6,
dan vitamin E.
Jangan anggap sepele makanan anak kos-an yang satu ini ya :D karena telur memiliki banyak nutrisi berharga untuk mata, seperti vitamin A, zinc, lutein, lecithin, B12, vitamin D, dan juga cysteine
Selain digunakan untuk mengobati masuk angin atau sakit gigi, bawang putih juga dapat digunakan untuk menjaga mata agar tetap sehat karena bawang putih mengandung selenium, vitamin C dan quercetin. Selain itu
makanan ini sangat baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Nah itu dia 7 makanan yang berguna bagi kesehatan mata, semoga bermanfaat :)
Sekian dan Terima Kasih.
0 Comments: